Smart Guide

5 Cara Merawat dan Menjaga Chip E-Paspor Supaya Tidak Mudah Rusak3 min read

7 November 2019

author:

5 Cara Merawat dan Menjaga Chip E-Paspor Supaya Tidak Mudah Rusak3 min read

E-paspor (elektronik paspor) adalah paspor dengan chip biometrik yang tertanam pada buku. Chip yang terdapat dalam paspor memiliki data sidik jari dan bentuk wajah pemegang paspor yang bisa dikenali lewat pemindaian. Data tersebut digunakan sebagai pengaman paspor dan berada di bagian sampul depan. Namun, chip tersebut harus dijaga dengan baik supaya data di dalamnya tidak mudah rusak. Berikut adalah beberapa cara merawat e-paspor yang bisa kamu lakukan dan risiko jika e-paspor rusak.

1. Paspor Elektronik Tidak Boleh Ditekuk atau Dilipat

Memiliki e-paspor punya banyak keuntungan, contohnya lebih mudah mendapatkan persetujuan visa, data lebih akurat, tak mudah dipalsukan, hingga bisa mendapatkan bebas visa ke Jepang. Namun, kamu harus menjaga e-paspor dengan baik supaya chip tidak mudah rusak. Cara pertama merawat e-paspor supaya tidak mudah rusak adalah dengan tidak menekuk atau melipatnya.

Hindari juga mengantongi e-paspor dalam kantong celana karena bisa membuatnya tertekuk. Akibatnya, chip dalam paspor elektronik bisa rusak dan tidak bisa dibaca lagi oleh sistem. Baca juga cara cara membuat e-paspor secara mudah di sini.

2. E-Paspor Tidak Boleh Dilubangi

Cara merawat paspor elektronik lainnya adalah jangan melubangi e-paspor. Hindari menjepit bagian paspor dengan stapler karena bisa membuat perangkat pendukung ikut rusak. Selain chip, di dalam paspor elektronik juga terdapat antena dan perangkat kecil lainnya. Jangan sampai menyatukan paspor dan tiket pesawat dengan stapler karena bisa melubangi paspor.

3. Jangan Dicelupkan dalam Cairan

Cara menjaga e-paspor supaya awet lainnya adalah tidak mencelupkan paspor dalam cairan karena bisa merusak chip di dalamnya. Jauhkan jangkauan anak-anak dari e-paspor milikmu. Jangan sampai terkenal ompol atau dimainkan oleh anak-anak, ya. Baca juga cara membuat paspor anak di sini.

4. Paspor Biometrik Tidak Boleh Dibanting

Berbeda dengan paspor biasa, E-paspor tidak boleh dibanting untuk menjaga kualitas chip di dalamnya.

5. Jangan Taruh E-Paspor di Tempat Lembab atau Panas

Jaga baik-baik e-paspor sampai kamu memerlukannya untuk pergi ke luar negeri. E-paspor tidak boleh ditaruh di tempat yang sangat panas atau sangat lembab. Hindari menaruh e-paspor di bawah sinar matahari langsung atau dekat area elektromagnetik (televisi, microwave).

Apa Risiko Jika E-Paspor Rusak?

Sangat penting untuk merawat dan menjaga paspor elektronik tetap berfungsi supaya bisa tetap dipakai untuk liburan ke luar negeri. Jika saat diperiksa di imigrasi bandara tujuan chip di paspor elektronik tidak terbaca, kamu bisa saja ditolak masuk ke negara tersebut. Hii, jangan sampai deh!

Harap diingat, sistem pemindaian e-paspor dilakukan beberapa kali. Mulai dari memindai chip dalam paspor, melihat foto dan data diri di sampul depan, kemudian membandingkannya dengan pemiliknya langsung. Jika e-paspor rusak, segera ganti dengan paspor baru.

Yuk, share artikel ini ke teman-teman kamu supaya mereka tahu bagaimana cara merawat dan menjaga e-paspor supaya tidak mudah rusak. Cek juga pilihan paket tur ke destinasi impian dengan harga spesial hanya di AntaVaya. The SMART way to travel!

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!