Smart Guide

Jangan Panik, Ini 4 Solusi Terbaik Saat Ketinggalan Pesawat2 min read

2 March 2021

author:

Jangan Panik, Ini 4 Solusi Terbaik Saat Ketinggalan Pesawat2 min read

Apa yang harus dilakukan saat ketinggalan pesawat? Panik pasti iya, namun jangan berlebihan. Berikut empat solusi ketinggalan pesawat terbaik yang bisa kamu lakukan.

1. Jangan Panik Saat Ketinggalan Pesawat

Bersikap Tenang Saat Ketinggalan Pesawat - Sumber: Pixabay
Bersikap Tenang Saat Ketinggalan Pesawat – Sumber: Pixabay

Tidak ada yang mau mengalami insiden ketinggalan pesawat. Apalagi jika sudah merencanakan liburan dari jauh-jauh hari atau ada acara mendesak yang harus dihadiri di kota tujuan.

Rasa panik, marah, sedih, atau bingung pasti menerpa. Namun, ketinggalan pesawat bukan akhir dari segalanya. Sebisa mungkin kamu harus bersikap tenang sambil menarik napas yang dalam supaya bisa berpikir dengan baik apa yang harus dilakukan selanjutnya.

Panik yang berlebihan bisa membuatmu melakukan hal yang jauh lebih ceroboh lagi. Bahakn bisa mengundang orang jahat memanfaatkan situasimu, seram kan?

Untuk itulah, ada pentingnya juga liburan bersama travel agent karena memiliki banyak keuntungan. Ada orang yang bisa membantumu jika ketinggalan pesawat.

2. Cek Tiket Pesawat yang Kamu Beli

Solusi ketinggalan pesawat selanjutnya adalah mengecek tiket pesawat yang kamu beli. Jika kamu membeli tiket dengan harga normal dari maskapai, masih ada kemungkinan tiket pesawat masih bisa berlaku sesuai kebijakan dan ketentuan masing-masing maskapai.

Solusi dari maskapai bisa dioper ke penerbangan selanjutnya dengan biaya tertentu atau bisa di-refund dengan potongan tertentu.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  Pengertian, Waktu, dan 5 Tempat Terbaik Melihat Aurora di Eropa

Hal yang harus diperhatikan, tiket yang dibeli dengan promo atau diskon biasanya tidak bisa di-refund alias hangus. Namun, itu semua tergantung kebijakan maskapai. Baca juga cara naik pesawat pertama kali supaya perjalananmu lancar.

3. Segera Hubungi Call Center Maskapai Terkait

Hubungi Call Centre Saat Ketinggalan Pesawat - shutterstock
Hubungi Call Centre Saat Ketinggalan Pesawat

Langkah solusi ketinggalan pesawat yang selanjutnya adalah menghubungi call center maskapai. Tanyakan apakah tiket kamu masih bisa dioper ke penerbangan berikutnya.

Jika tidak bisa dioper ke penerbangan selanjutnya, tanyakan bagaimana cara me-refund atau membatalkan tiket pesawat.

Customer service maskapai akan memberi panduan mengenai tindakan selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk menyelamatkan tiket dan terbang di hari yang sama. Solusi ketinggalan pesawat ini wajib kamu lakukan.

4. Jika Tiket Hangus, Gunakan Agen Travel Online

Jika ternyata customer service maskapai menyatakan tiket kamu hangus dan tidak bisa dioper ke penerbangan selanjutnya atau di-refund, satu-satunya cara agar bisa terbang di hari yang sama adalah dengan membeli tiket baru.

Daripada rencana liburan gagal total atau kamu tidak bisa menghadiri acara penting di kota tujuan, ini adalah solusi ketinggalan pesawat terbaik.

Kamu bisa membeli tiket pesawat lewat melalui travel online yang bisa diakses melalui smartphone. Kamu bisa membandingkan harga tiket dari berbagai maskapai dan membeli yang termurah dengan proses yang cepat.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  Promo Tiket dan Paket Tur: Jadwal Travel Fair 2019 (Juli-Oktober)

Insiden ketinggalan pesawat sebenarnya bisa dihindari jika kamu tiba di bandara lebih awal, minimal 3-4 jam sebelum jadwal. Perhatikan informasi yang tertera di tiket, termasuk jam keberangkatan dan batas waktu check-in dari maskapai.

Itulah empat solusi ketinggalan pesawat yang bisa kamu lakukan. Supaya lebih mudah dan nyaman, liburan bareng AntaVaya saja yuk. Dijamin bebas repot!

Paket Tour AntaVaya

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!