Tour Balkan Enaknya ke Mana? Ini 8 Destinasi Terbaiknya!3 min read
Tour Balkan memiliki banyak destinasi menarik yang wajib kamu kunjungi. Tak hanya unggul dengan wisata alamnya, negara-negara di Balkan juga terkenal dengan sejarah dan kota tuanya. Lihat yuk rekomendasi wisata terbaik tour Balkan versi Antavaya.
Semua wisata terbaik Balkan ini bisa kamu kunjungi dengan ikut tur 13D Winter In East Europe + Balkan & Plitvice National Park By QR berangkat 25 Desember 2023. Harga 47 jutaan dan sisa 12 pax lagi!
Rekomendasi Tour Balkan
1. Plitvice Lakes National Park, Kroasia
Plitvice Lakes National Park adalah taman nasional tertua dan terbesar di Kroasia. Keindahan alam yang luar biasa membuatnya menjadi favorit pencinta alam di seluruh dunia. Taman ini merupakan taman nasional pertama Kroasia dan masuk dalam Daftar Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1979.
2. Lake Bled, Slovenia
Pemandangan alam di Lake Bled dijamin bikin kamu terpukau. Bayangan hutan dan pegunungan terpantul dengan cantiknya di atas permukaan air yang tenang.
Cobalah naik Pletna Boat untuk menuju Assumption of Maria Church yang terletak di tengah danau. Kamu juga dapat melihat keindahan Bled Castle yang terletak di atas tebing.
3. Sarajevo, Bosnia and Herzegovina
Sarajevo adalah Ibu Kota Bosnia dan Herzegovina. Destinasi wajib Sarajevo adalah Tunnel of Hope & Museum, Latin Bridge, Old Town, hingga Gazi Husrev-beg Mosque.
Wisata tersebut bisa kamu kunjungi dengan ikut tur East Europe + Balkan Antavaya. Kami siap bantu untuk pengajuan Visa Eropa Timur.
4. Budapest, Hungaria
Budapest adalah ibu kota dan kota terpadat di Hungaria. Wisata Budapest yang wajib dikunjungi adalah Fisherman Bastion untuk berfoto di Mathias Church. Jangan lupa foto dengan latar belakang Hungarian Parliament Building yang megah. Kunjungi juga Heroes Square dan St. Stephen’s Basilica.
5. Tour Balkan ke Montenegro
Montenegro adalah negara Balkan yang sangat indah dengan pegunungan terjal, desa abad pertengahan, dan pantai di sepanjang garis pantai Adriatik.
Di Montenegro kamu harus explore kota Kotor untuk melihat Kotor City Wall dan berfoto di St. Tryphon’s Cathedral. Budva Old Town yang dikenal sebagai kota pemukiman tertua di pantai Adriatic juga wajib dijelajahi.
6. Tur Balkan ke Dubrovnik, Kroasia
Jangan lupakan Dubrovnik saat liburan Balkan ke Kroasia. Kota ini terletak di Laut Adriatik yang juga dikenal dengan nama Ragusa oleh orang Italia. Dubrovnik terkenal akan kota lamanya hingga benteng kuno dengan tembok batu yang besar.
Onofrio Fountain, St. Blaise’s Church, Bell Tower, dan Dubrovnik Port adalah wisata wajib di Dubrovnik.
7. Diocletian’s Palace, Kroasia
Diocletian’s Palace adalah istana kuno yang dibangun untuk kaisar Romawi Diokletianus pada akhir abad ke-3 M. Ukurannya membentuk sekitar setengah kota tua Split di Kroasia. Istana ini terdaftar oleh UNESCO sebagai Situs Warisan Dunia. Salah satu destinasi wajib untuk liburan winter di Eropa!
8. Tour Balkan ke Belgrade Fortress, Serbia
Belgrade atau Beograd wajib masuk dalam bucket list tur Balkan di Serbia. Kunjungilah Belgrade Fortress, sebuah benteng bersejarah dengan peninggalan tembok, menara, monumen, gereja, dan museum sejarah militer. Letaknya yang berada di pertemuan Sungai Sava dan Danube membuat pemandangannya semakin indah.
Itulah rekomendasi tour Balkan yang wajib kamu kunjungi. Join tur Balkan sekarang dengan menghubungi AMY melalui WhatsApp 0817328838. Jangan lupa follow Instagram antavaya.id untuk promo lainnya!
tista
Saya merasa artikel ini memberikan solusi konkrit untuk meningkatkan akses pendidikan.
ria
Saya merasa lebih termotivasi setelah membaca artikel ini, terima kasih.
iran
Terima kasih atas artikelnya