Internasional Smart Recommendation

7 Tempat Terbaik di Korea untuk Menikmati Indahnya Musim Gugur3 min read

27 October 2022

author:

7 Tempat Terbaik di Korea untuk Menikmati Indahnya Musim Gugur3 min read

Musim gugur Korea merupakan salah satu waktu terbaik untuk berlibur di Negeri Gingseng. Suasananya romantis, udaranya bersahabat, dan pemandangannya cantik banget!

Autumn berlangsung selama tiga bulan, yaitu dari September hingga November. Artinya, masih ada waktu nih untuk menikmati indahnya musim gugur di Korea bersama Antavaya. Tapi sebelum itu, lihat dulu yuk rekomendasi tempat terbaik melihat indahnya musim gugur di Korea berikut ini.

1. Nami Island

7 Tempat Terbaik di Korea untuk Menikmati Indahnya Musim Gugur
7 Tempat Terbaik di Korea untuk Menikmati Indahnya Musim Gugur

Pulau Nami adalah salah satu spot terbaik untuk menikmati musim gugur di Korea. Pulau ini bahkan dilabeli sebagai pulau cinta karena suasananya yang romantis dan syahdu.

Sejauh mata memandang, kamu bisa menikmati indahnya pepohonan dan dedaunan berwarna cokelat keemasan yang berguguran. Untuk menikmati panorama cantiknya, kamu juga bisa bersepeda keliling pulau lho. Wajib banget ajak pasangan, bestie, atau keluarga kamu ke sini!

Paket Tour Korea

2. N Seoul Tower

N Seoul Tower
N Seoul Tower

Buat yang suka nonton drama Korea pasti sudah tidak asing dengan Namsan Tower. Destinasi populer di Korea ini sangat ikonik dan terkenal karena gembok cintanya. Namsan Tower berada di dataran tinggi yang cukup menanjak dan di sekelilingnya terdapat banyak pohon rindang.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  Inilah 4 Waktu Terbaik Liburan ke Jepang Berdasarkan Musimnya!

Saat musim gugur, pemandangan di sini sangat cantik dengan dedaunan cokelat kemerahan yang berguguran. Suasananya romantis banget, enggak heran kalau jadi tempat favorit untuk pasangan. Yuk kunjungi Namsan Tower bareng Antavaya!

3. Gyeongbok Palace

Gyeongbok Palace
Gyeongbok Palace

Gyeongbok Palace merupakan istana terbesar yang dibangun pada Dinasti Joseon. Destinasi ini sangat indah saat musim gugur karena memiliki taman yang dihiasi pepohonan rindang dan kolam yang cantik.

Selain melihat indahnya daun cokelat kemerahan yang berguguran, pengunjung juga bisa melihat koleksi bersejarah milik keluarga kerajaan. Kamu juga bisa mengelilingi istana ini sambil mengenakan hanbok lho. Dijamin dapat foto dan video keren!

4. Asan Gingko Tree Road

Asan Gingko Tree Road
Asan Gingko Tree Road

Asan Gingko Tree Road kerap dijadikan tempat syuting drama Korea karena pemandangannya cantik banget. Spot ini terletak di 259-2 Baekam-ri, Yeomchi-eup, Asan-si, Chungcheongnam-do.

Sepanjang jalan, kamu akan dimanjakan dengan pohon ginkgo berdaun kuning yang gugur dengan indahnya. Romantis dan syahdu banget, cocok untuk foto prewedding nih Fellas! Enggak salah deh menyebut musim gugur sebagai salah satu waktu terbaik liburan ke Korea.

5. MT Seorak

MT Seorak
MT Seorak

Bicara soal destinasi musim gugur, jangan lupakan Gunung Seorak yang terletak di Sokcho. Gunung ini menawarkan pemandangan autumn yang amazing banget. Kamu bisa menikmati panorama pohon-pohon aneka warna dari atas jembatan layang atau sambil naik cable car.

Destinasi ini juga memiliki tempat wisata yang menarik, seperti Golden Bronze Buddha dan Shinheungsa Temple. Yuk nikmati keindahan musim gugur di MT Seorak dengan join tour Korea di Antavaya! Intip panduan itinerary Korea di sini.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  10 Rekomendasi Tempat Belanja di Hong Kong yang Wajib Dikunjungi

6. Haneul Park

Haneul Park
Haneul Park

Destinasi ini sangat instagramable dan memiliki banyak spot foto. Area tamannya juga sangat luas dan tersedia beberapa gazebo serta ruang terbuka untuk piknik.

Di sini terdapat rumput pink muhly berwarna merah muda yang menjadi salah satu spot foto favorit pengunjung. Jangan lupa foto juga di hamparan bunga kochia berwarna merah dan warna-warni bunga cosmos, ya. Dari sini kamu juga bisa melihat pemandangan Sungai Han dan Kota Seoul.

7. The Garden of Morning Calm

The Garden of Morning Calm
The Garden of Morning Calm

Taman yang satu ini juga menjadi salah satu spot terbaik untuk menikmati indahnya musim gugur di Korea. The Garden of Morning Calm berdiri di kawasan seluas 300.000 m2.

Saat musim gugur, kamu bisa melihat berbagai jenis tanaman dengan daun berwarna cokelat, kekuningan, dan kemerahan. Sesuai namanya, taman ini hanya dibuka pada pagi hari.

Paket Tour Korea

Bagaimana, tertarik mengunjungi Korea saat musim gugur? Yuk join tour Korea bersama Antavaya, harga mulai dari Rp10 jutaan saja, lho. Untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut, WhatsApp ke nomor 0817328838 ya.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!