Smart Guide

12 Tips dan Cara Paling Ampuh Agar Tetap Sehat Saat Traveling5 min read

12 March 2020

author:

12 Tips dan Cara Paling Ampuh Agar Tetap Sehat Saat Traveling5 min read

Ada beberapa tips dan cara paling ampuh yang bisa kamu lakukan agar tetap sehat saat traveling. Apalagi, saat ini wabah Virus Corona atau Covid-19 sedang menghantui kita.

Tak perlu takut jalan-jalan jika kamu bisa menjaga diri dan melakukan 12 tips di bawah ini agar tetap sehat saat traveling.

1. Selalu Cuci Tangan Agar Tetap Sehat

Tips dan Cara Paling Ampuh Agar Tetap Sehat Saat Traveling - Mencuci Tangan dengan Sabun - Sumber Pixabay
Mencuci Tangan dengan Sabun – Sumber: Pixabay

Cuci tangan adalah salah satu cara efektif untuk menjaga tubuh tetap sehat saat traveling. Kebiasaan kecil ini sangat penting lho untuk menjaga kesehatan.

Selama traveling, kamu pasti akan bepergian dari satu tempat ke tempat lainnya. Tentu banyak hal dan barang yang akan kamu sentuh. Nah, siapa tahu ada bibit penyakit atau kuman yang menempel di tangan kamu.

Cuci tanganlah dengan sabun selama 20-30 detik dengan air bersih sesuai instruksi WHO. Jika tidak ada air, setidaknya bawalah selalu hand sanitizer kemana pun kamu pergi.

Kapan waktu terbaik untuk cuci tangan? Sebelum makan atau minum, sebelum tidur, setelah menggunakan toilet, setelah bersin, hingga setelah memegang barang di tempat umum adalah waktu yang dianjurkan untuk mencuci tangan.

2. Hindari Menyentuh Area Wajah

Meskipun sudah rajin cuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, hindari memegang area wajah terlalu sering. Kalau bisa, jangan pegang wajah kamu sebelum cuci tangan.

Jangan sampai ada kuman atau bakteri yang masuk melalui mata, hidung, atau mulut.

3. Konsumsi Vitamin Sangat Penting Saat Liburan

Cara paling ampuh lainnya agar tetap sehat saat traveling adalah mengonsumsi vitamin. Selama liburan, pasti kamu akan melakukan lebih banyak aktivitas dibanding biasanya.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  Syarat dan Cara Mudah Membuat Visa Jepang Sendiri Tahun 2020!

Kegiatan saat traveling tersebut bisa membuat tubuhmu kelelahan sehingga lebih rentan diserang berbagai penyakit. Mengonsumsi vitamin bisa mencegah itu terjadi karena membuat daya tahan tubuh lebih kuat.

Tak hanya vitamin dalam bentuk suplemen, kamu juga disarankan mengonsumsi vitamin yang berasal dari sayur dan buah.

4. Jangan Malas Minum Air Putih

Menjaga Tubuh Tetap Sehat Saat Traveling - Sumber Unsplash
Minum Air Putih yang Cukup – Sumber: Unsplash

Ketika traveling, tubuh akan lebih banyak melakukan aktivitas dan berkeringat. Apalagi jika kamu pergi liburan saat musim panas. Nah untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar, pastikan kamu minum air putih yang cukup.

Kalau bisa, konsumsi air putih lebih banyak dari biasanya. Jangan malas, ini sangat penting untuk menjaga kesehatan saat traveling!

5. Minum Air Mineral Kemasan Lebih Baik

Berbeda dengan Indonesia, penduduk dari beberapa negara bisa langsung meminum air dari keran. Tap water juga menjadi fasilitas umum yang lumrah ada di mana-mana.

Boleh kok memanfaatkan fasilitas gratis ini untuk melepas dahagamu. Tapi jika kamu tidak yakin dengan kebersihan sumber air di destinasi liburan, beli dan minum air kemasan jauh lebih baik.

Ada dua hal yang bisa membuat kamu sakit karena minum air langsung dari keran. Pertama, air tersebut mungkin saja sudah terkontaminasi. Kedua, ada bakteri baik dalam tubuh yang mungkin tidak terbiasa dengan sumber air ini.

Daripada jadi sakit perut atau diare, lebih baik berjaga-jaga dengan meminum air mineral dalam kemasan. Biaya berobat di luar negeri lumayan, lho! Apalagi jika kamu tidak memiliki asuransi perjalanan.

Baca juga cara mengurus paspor yang hilang di luar negeri.

Lainnya Yang Wajib Dibaca :  5 Alasan Mengapa Visa Schengen Ditolak! Apa yang Harus Dilakukan?

6. Jaga Asupan Makanan dan Minuman

Ketika liburan, kita pasti ingin mencoba berbagai makanan dan minum baru, terutama makanan khas daerah tersebut. Sebenarnya tidak apa-apa mengeksplorasi wisata kuliner. Namun, pastikan kamu sudah mengetahui kandungan makanan dan minuman yang kamu konsumsi.

Sesuaikan dengan kondisi tubuh, terlebih jika kamu alergi dengan sesuatu. Tapi ada baiknya, hindari terlalu banyak minum es atau makanan yang digoreng.

Konsumsi makanan yang sehat, seperti sayur-sayuran, sumber protein, dll. Hindari juga beli makanan di pinggir jalan yang tidak terjamin kebersihannya.

7. Cukup Istirahat Saat Liburan

Tips dan Cara Paling Ampuh Agar Tetap Sehat Saat Traveling - Sumber Pixabay
Pentingnya Tidur Cukup Saat Traveling – Sumber: Pixabay

Salah satu tips dan cara penting menjaga tubuh tetap sehat saat traveling adalah tidur yang cukup.

Jangan terlalu memaksakan diri mengeksplor banyak tempat atau terlalu asyik berbincang dengan teman-teman saat liburan. Kamu butuh tidur yang cukup agar tetap fit.

8. Sedia Obat-obatan Ketika Traveling

Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi selama traveling. Untuk itu, kamu wajib membawa persiapan obat-obatan selama liburan.

Bawalah beberapa obat yang sekiranya akan dibutuhkan, misalnya obat masuk angin, obat sakit kepala, obat maag, hingga obat diare. Jangan lupa, bawa juga minyak kayu putih!

kamu juga wajib membawa perlengkapan tambahan terutama saat membawa bayi naik pesawat.

9. Jangan Sampai Telat Makan

Jangan Telat Makan Saat Traveling - Sumber Pixabay
Jangan Telat Makan Saat Traveling – Sumber: Pixabay

Sudah berusaha menjaga kesehatan dengan tips dan cara di atas tapi telat makan? Sama saja bohong!

Usahakan makan tepat waktu tiga kali sehari saat liburan supaya tubuh tetap sehat. Enggak mau kan aktivitas liburan terganggu karena sakit?

10. Minum Air Hangat Lebih Baik Dibandingkan Jajan Es

Minum air es rasanya pasti enak banget, apalagi setelah lelah mengeksplorasi tempat liburan. Tapi, sebaiknya kamu memperbanyak minum air hangat dibandingkan air dingin.

Tips dan cara supaya tetap sehat saat traveling ini akan membuatmu jauh dari sakit radang tenggorokan hingga flu.

11. Pentingkah Imunisasi Sebelum Liburan?

Imunisasi atau vaksin bisa jadi pilihan tepat untuk menjaga tubuh tetap sehat selama liburan. Jenis vaksin yang diambil juga harus disesuaikan dengan destinasi wisata yang ingin kamu kunjungi.

Umumnya wisatawan yang akan liburan ke luar negeri akan memerlukan vaksin rabies, hepatitis A dan B, hingga tipus.

Vaksin dan imunisasi juga harus direncanakan minimal 6 bulan sebelum berangkat liburan. Soalnya, ada beberapa vaksin yang memerlukan lebih dari satu suntikan.

12. Cara Efektif Melindungi Kaki dari Kelelahan

Merendam Kaki dengan Air Hangat - Sumber Pixabay
Merendam Kaki dengan Air Hangat – Sumber: Pixabay

Liburan akan membuatmu kakimu lelah karena lebih banyak berjalan, mendaki, atau menuruni bukit. Usahakan memakai alas kaki yang nyaman selama traveling untuk melindungi kaki supaya tidak sakit.

Saat tiba di hotel, rendamlah kaki kamu dalam air hangat yang sudah dicampur garam. Ini bermanfaat untuk mencegah insomnia, mengatasi infeksi jamur pada kaki, hingga menghilangkan bau kaki.

Itulah 12 tips dan cara yang wajib kamu lakukan agar tetap sehat selama liburan. Jagalah kesehatan dan kebersihan diri saat traveling untuk menghindari berbagai risiko penyakit.

Rencanakan juga liburan kamu jauh-jauh hari supaya berjalan lancar. Kalau enggak mau repot, pesan paket tour di AntaVaya yuk. AntaVaya, the SMART way to travel!

2 Comments
  1. Yuni

    Terimakasih tips nya, infonya sangat berarti bagi saya. ini harus di praktek kan oleh semuanya. membiasakan pola hidup sehat dari sekarang biar tidak tertular dengan virus ini. saya yakin dengan mengikuti step step di atas kita semua bisa selamat dari virus corona. Amin

  2. Adi

    Tips yang sangat bermanfaat bagi pembaca seperti kami, terikasih atas info-info nya min

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!